Sabtu, 13 Desember 2014

kapal korvet kelas visby


kapal korvet kelas visby
HMS Visby (K31) yang diluncurkan pada Juni 2000 di galangan Kockums Kalrskrona

Di pembahasan kali ini saya akan mengulas tentang kapal korvet kelas visby.Kapal korvet Visby Class dibangun untuk Angkatan Laut Swedia oleh perusahaan Swedia Kockums yang merupakan anak perusahaan dari ThyssenKrupp Marine Systems Jerman.
Konstruksi dimulai pada 1996 di Kockums Galangan ‘Kalrskrona. Kapal pertama Visby (K31), diluncurkan pada bulan Juni 2000 dan diserahkan kepada FMV (Administrasi Pertahanan Materiel Swedia) pada bulan Juni 2002 untuk pemasangan senjata dan sistem tempur. Yang kedua, HMS Helsingborg (K32), diluncurkan pada bulan Juni 2003 dan diserahkan pada bulan April 2006. Härnösand (K33) diluncurkan pada bulan Desember 2004. HMS Helsingborg dan
Härnösand secara resmi diserahkan kepada FMV Swedia pada bulan Juni 2006.
Kapal lainnya adalah: Nyköping (K34), diluncurkan pada bulan Agustus 2005 dan diserahkan pada bulan September 2006, dan Karlstad (K35), diluncurkan pada bulan Agustus 2006.

Dua korvet, HMS Helsingborg dan Härnösand, dikirim ke Angkatan Laut Swedia pada bulan Desember 2009 Angkatan Laut Swedia telah membatalkan pembuatan kapal keenam (Uddevalla K36).
Empat korvet pertama Visby digunakan Angkatan Laut Swedia sebagai kapal perang anti-ranjau (MCM) dan perang anti-kapal selam (ASW). Kapal terakhir digunakan untuk serangan dan anti-kapal perang permukaan.
Desain dari Visby bertujuan untuk meminimalkan jejak optik dan inframerah, akustik di atas air dan jejak hidroakustik, potensial listrik bawah laut dan sinyal magnetik, jejak tekanan, radar cross section dan sinyal aktif yang dipancarkan.
kapal korvet kelas visby
kapal korvet yang sedang melaju di perairan
Sebuah korvet siluman dari desain YS 2000 ini, memiliki jangkauan deteksi 13 km di laut berombak dan 22 km di laut tenang. Dalam lingkungan yang padat, Visby akan mendeteksi sasaran pada kisaran 8 km di laut berombak dan 11 km di laut tenang.
Bahan lambung dengan konstruksi sandwich, terdiri dari inti PVC dengan serat karbon dan vinyl laminasi. Materi ini menyediakan kekuatan tinggi dan kekakuan, bobot rendah, tahan guncangan, memancarkan radar rendah dan jejak magnetik.
Dilengkapi dengan mesin kombinasi diesel dan turbin gas (CODAG). Empat gas turbin TF 50 A dari Honeywell dan dua motor diesel MTU 16V 2000 N90 terhubung dengan kedua gearbox yang menjalankan dua propulsi Kamewa waterjet, mesin ini menghasilkan kecepatan maksimum 15knot untuk jarak jauh dan 35knot untuk jarak pendek.

0 komentar:

Posting Komentar

kalau ada pertanyaan silahkan ditulis dikolom komentar